Home » Mesin » Macam-Macam Mesin Perkakas Dan Fungsinya

Macam-Macam Mesin Perkakas Dan Fungsinya

macam+macam+mesin+perkakas
Macam-Macam Mesin Perkakas

Macam-Macam Mesin Perkakas – Mesin perkakas adalah sebuah mesin yang digunakan untuk mempabrikasikan suatu material hingga menjadi barang setengah jadi atau barang jadi dalam bentuk yang diinginkan. Dalam melakukan proses kinerjanya, mesin perkakas membutuhkan alat bantu berupa mata potong atau mata pahat. Pada artikel ini akan diberikan informasi mengenai macam-macam mesin perkakas dan fungsinya masing-masing.

Mesin perkakas digunakan untuk peralatan yang cara mengoperasikannya tidak menggunakan tenaga manusia secara langsung. Melainkan digerakan oleh mesin penggerak yang telah dirancang dengan desain khusus. Sedangkan benda kerja yang sering dikerjakan adalah benda jenis logam.

Cara kerja mesin perkakas memiliki sistem mekanis yang bermacam-macam tergantung dari jenis dan fungsi mesin perkakas tersebut. Sistem mekanis tersebut merupakan perubahan gerak putar menjadi gerak putar, gerak putar menjadi gerak lurus, gerak percepatan dan perlambatan, sesuai dengan bentuk yang akan dibuat.

Kualitas hasil dari mesin perkakas tergantung dari kondisi pemotongan. Kecepatan potong yang rendah akan menghasilkan permukaan yang kasar. Hal ini biasanya digunakan untuk pekerjaan awal (roughting). Begitu sebaliknya, kecepatan potong yang tinggi akan menghasilkan permukaan yang halus yang umumnya diterapkan pada proses pengerjaan akhir (finishing).

Macam-Macam Mesin Perkakas Dan Fungsinya

Berikut adalah macam-macam mesin perkakas yang sering digunakan di dunia industri, sekolah tehnik, dan perbengkelan beserta fungisnya masing-masing.

1. Mesin Bubut

mesin+bubut
Mesin Bubut

Jenis mesin perkakas yang pertama yaitu mesin bubut. Mesin bubut ini digunakan untuk memotong, membuat alur, membuat lubang, dan lain sebagainya. Prinsip kerja mesin bubut ini adalah penyayatan pada benda kerja yang berputar. Penyayatan tersebut dilakukan oleh mata pahat yang digesekan pada benda kerja sehingga terjadi pengikisan dan membentuk benda yang dikehendaki.

Baca Juga :  Bagian-Bagian Mesin Bubut Dan Fungsinya

2. Mesin Frais

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Frais

Mesin frais merupakan mesin perkakas yang memiliki multifungsi. Hal tersebut didasari oleh banyaknya mata potong yang dapat dipakai oleh mesin ini. Sehingga, mesin ini memiliki beberapa fungsi, diantaranya yaitu meratakan permukaan, membuat alur, membuat lubang, membuat roda gigi, dan lain sebagainya.

3. Mesin Sekrap

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Sekrap

Mesin sekrap merupakan mesin perkakas yang pada umumnya digunakan untuk meratakan permukaan benda kerja. Namun, dapat juga difungsikan untuk membuat alur pada bidang kerja. Cara kerja dari mesin frais ini yaitu benda yang diam, kemudian mata pahat akan bergerak maju mundur hingga bergesekan dengan permukaan benda sehingga terjadilah pengikisan yang berulang-ulang.

4. Mesin CNC

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin CNC

Mesin CNC (Computer Numerical Controler) merupakan mesin perkakas yang memiliki sistem pengoperasian menggunakan basic komputerisasi yang bekerja secara otomatis. Mesin ini akan bekerja melalui gerakan program yang di input ke dalam komputer.

5. Mesin Bor

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Bor

Mesin bor adalah mesin perkakas yang digunakan khusus untuk membuat lubang atau memperbesar diameter sebuah lubang. Proses kerjanya menggunakan mata bor yang ditancapkan pada benda dengan penekanan dan perputaran yang menghasilkan pengikisan melingkar pada benda kerja. Mesin bor ini memiliki beberapa jenis, seperti mesin bor meja, mesin bor duduk, mesin bor radial, dan mesin bor tangan.

6. Mesin Gerinda

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Gerinda

Mesin gerinda merupakan mesin perkakas yang berfungsi untuk memotong, meratakan, membuat alur, dan membentuk benda kerja. Dalam melakukan proses kerjanya, mesin ini memliki mata gerinda yang beraneka ragam sesuai benda yang dikerjakan, seperti mata gerinda potong, mata gerinda asah, mata gerinda pengkilap, dan lain-lain.

Baca Juga :  Cara Menggunakan Bor Duduk

7. Mesin Gergaji

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Gergaji

Mesin gergaji adalah mesin perkakas yang digunakan untuk meotong benda dengan ukuran memanjang. Pada umumnya, benda yang dipotong berukuran besar. Mesin gergaji ini memiliki jenis yang ukuran yang bervariasi, mulai dari yang berukuran kecil hingga besar.

8. Mesin Pemotong Plat

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Pemotong Plat

Mesin pemotong plat merupakan mesin perkakas yang digunakan untuk membelah atau memotong plat-lat baja yang memiliki ketebalan hingga 20 mm. Alat ini mampu memotong plat dengan panjang tertentu secara langsung dengan sekali proses kerja.

9. Mesin Pres

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Pres

Mesin pres merupakan mesin perkakas yang berfungsi untuk mengepres (menekan). Seperti untuk pengepresan plat, memasukan bearing berukuran besar, dan pemasangan benda-benda lainnya yang membutuhkan tekanan besar. Selain itu, alat ini juga dapat digunakan untuk memadatkan benda yang bertumpukan agar menjadi tertutup.

10. Mesin Las Listrik

macam+macam+mesin+perkakas
Mesin Las Listrik

Mesin las merupakan mesin perkakas yang digunakan untuk menyambung dua buah logam menjadi satu. Mesin ini banyak dipakai pada pengerjaan proyek atau bengkel-bengkel fablikasi. Mesin las ini memiliki beberapa jenis, seperti mesin las stik, mesin las titik, mesin las asetilin, dan mesin las potong.

Itulah macam-macam mesin perkakas yang sering digunakan pada proyek industri, dunia perbengkelan, dan sekolah-sekolah tehnik. Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top