Penyebab Mesin Potong Rumput Bergetar – Penggunaan mesin potong rumput memang sangat efisien untuk membabat rumput-rumput liar. Namun, jika mesin tersebut bermasalah, malah akan mengakibatkan ketidak nyamanan. Misalnya mesin potong rumput yang bergetar pada bagian gagangnya yang membuat tangan menjadi cepat lelah.
Mesin potong rumput yang kondisinya bagus, pasti nyaman digunakan. Berbeda dengan mesin yang kurang perawatan atau salah dalam pemasangan komponen, pasti akan menyebabkan getaran yang besar yang dapat mengakibatkan bekerja menjadi cepat lelah.
Untuk itu, jika mengalami masalah mesin potong rumput yang bergetar terlalu besar, maka kita harus mencari penyebab permasalahannya untuk dapat memperbaiknya. Dan berikut merupakan beberapa penyebab dari mesin potong rumput yang mengeluarkan getaran cukup besar ketika digunakan.
Penyebab Mesin Potong Rumput Bergetar
Pada dasarnya, mesin potong rumput memang bergetar jika dinyalakan. Namun, jika getarannya terlalu besar, maka ada sesuatu yang tidak beres pada mesin tersebut. Diantara penyebab mesin potong rumput bergetar keras yaitu sebagai berikut.
1. Kesalahan Dalam Memasang Mata Potong
Pemasangan mata potong merupakan hal penting pada mesin potong rumput. Kesalahan dalam pemasangan mata potong tersebut dapat mengakibatkan getaran yang kuat pada gagang mesin jika mesin potong rumput digunakan.
Oleh sebab itu, perhatikanlah dengan benar pada saat mengganti mata potong. Pastikan lubang mata potong tepat berada pada dudukannya. Jika kurang pas atau bergeser, maka akan menyebabkan mesin potong rumput bergetar dan dapat membahayakan keselamatan kerja.
2. Bearing Dudukan Mata Potong Rusak
Pada mesin potong rumput, terdapat dudukan mata potong yang berada pada ujung gagang pemegang. Di dalam dudukan tersebut, terdapat empat buah bearing yang berfungsi sebagai penopang as mata potong.
Jika bearing tersebut rusak, maka as mata potong akan berputar secara tidak seimbang dan mengakibatkan getaran yang besar pada mesin potong rumput. Untuk itu, periksalah kondisi bearing jika gagang mesin potong rumput jika getaran yang dihasilkan sangat besar dan tidak normal.
3. Bush Stik As Aus
Pada gagang mesin potong rumput, terdapat stik as yang berfungsi sebagai penghubung antara mesin dan dudukan mata potong.
Sementara itu, stik as tersebut di berada pada bush penopang putaran. Jika sampai bush tersebut aus atau rusak, maka stik as akan berputar tidak dapat stabil dan mengahasilkan getaran yang besar.
Untuk itu, jika mesin potong rumput bergetar terlalu besar, periksalah bagian bush tersebut. Apabila bush mengalami aus atau rusak, segera ganti dengan bush yang baru agar stik as dapat berputar dengan stabil.
Itulah beberapa penyebab mesin pemotong rumput yang bergetar. Jika mesin potong rumput mengalami masalah getaran yang besar dan tidak normal, maka periksalah bagian-bagian tersebut. Semoga bermanfaat.
Artikel Terkait :