Home » Servis » Penyebab Genset Berbunyi Tersendat-Sendat Tidak Stabil

Penyebab Genset Berbunyi Tersendat-Sendat Tidak Stabil

penyebab+genset+berbunyi+tersendat+sendat
Penyebab Genset Berbunyi Tersendat – Sendat

Penyebab Genset Berbunyi Tersendat-Sendat – Mesin genset silent yang menggunakan bahan bakar solar ini memang sangat praktis dan tidak bising. Dengan dilengkapi dengan adanya dinamo starter, maka untuk menghidupkan mesin genset ini sangat mudah dan praktis. Kita hanya cukup memutar kunci kontaknya dan mesin genset silent ini akan langsung bisa hidup.

Perawatan mesin secara teratur dan perbaikan mesin saat terjadi mengalami masalah memang merupakan hal yang harus diperhatikan. Karena kita pasti tahu jika pemeliharaan yang benar dan tepat, pasti mesin yang kita miliki awet dan selalu memiliki kinerja yang bagus.

Permasalahan pada sebuah mesin genset merupakan sebuah hal umum yang mungkin bisa terjadi kapan saja. Salah satu contohnya adalah permasalahan yang sering  terjadi pada mesin genset silent yaitu mesin berbunyi tersendat-sendat. Sehingga arus listrik yang dihasilkan pun menjadi tidak stabil. Dan berikut ini merupakan beberapa penyebab dari permasalahan pada mesin genset silent yang berbunyi tersendat – sendat.

Penyebab Dan Cara Mengatasi Genset Berbunyi Tidak Stabil

1. Bahan Bakar Telat/Masuk Angin

Pengisian bahan bakar terlambat atau pengisian setelah bahan bakar pada tangki habis, akan membuat mesin genset tersebut mengalami masuk angin. Pengertian masuk angin di sini yaitu terdapatnya gelembung – gelembung udara yang menyatu di dalam bahan bakar, sehingga mengakibatkan sirkulasi dari bahan bakar tersebut menjadi tidak lancar.

Baca Juga :  Cara Memperbaiki Karburator Mesin Rumput

Untuk mengatasi masalah ini, kita harus membuang gelembung – gelembung udara tersebut dengan cara membuka selang solar yang menuju pompa bahan bakar. Untuk penjelasan lebih lengkapnya bisa di baca pada cara mengatasi mesin diesel masuk angin.

2. Selenoid Tidak Berfungsi

Mesin genset silent berbahan bakar solar ini memiliki sebuah selenoid yang terletak pada pompa bahan bakar. Selenoid tersebut fungsinya untuk membuka dan menutup aliran bahan bakar secara otomatis. Tidak berfungsinya selenoid pada mesin genset silent ini biasanya disebabkan oleh kabel selenoid tersebut putus atau klep selenoid macet.

Untuk mengatasi selenoid yang tidak berfungsi, hal pertama yang harus dilakukan adalah mengecek kabel selenoid tersebut apakah putus atau tidak. Jika kabel selenoid tersebut putus, sambunglah kembali dan tutup dengan isolatip. Namun jika selenoid macet, maka kita harus membuka bagian klep selenoid tersebut dan melumasinya dengan sedikit oli.

3. Pir Gas Lemah

Penyebab berikutnya dari mesin genset silent yang tersendat – sendat yaitu pir gas telah merenggang atau melemah, sehingga pir gas tersebut tidak kuat menahan tuas gas secara sempurna. Masalah ini dapat kita atasi dengan cara memindahkan pir tersebut ke lubang dudukan yang paling jauh. Namun jika tidak membuahkan hasil, maka sebaiknya gantilah dengan pir gas yang baru.

Itulah penjelasan mengenai beberapa penyebab dari mesin genset berbunyi tersendat-sendat dan cara mengatasinya. Semoga bisa membantu dan bermanfaat. Terima kasih.

Baca Juga :  Cara Memperbaiki Permasalahan Mesin Pompa Air

Artikel Terkait :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top